Kamis, 02 Januari 2014

Mengingat Masa Lalu

Mengingat insiden beberapa waktu yang lalu cukup membuatku merasa sedih. Sebenarnya hanya peristiwa sederhana, kamu menganggap bahwa sikapku terlalu berlebihan dan ada sedikit kesalahpahaman sesudah itu. Namun entah mengapa semuanya menjadi seperti ini, menjadi sangat rumit dan terkesan berlebihan. Setelah kejadian itu, kita saling menjaga jarak dan kau tak lagi sama seperti waktu itu. Aku berusaha untuk tetap berpikir positif dan hanya bisa mengamatimu dari kejauhan. Pertemuan kita beberapa bulan yang lalu ibarat sinyal bagiku bahwa itu adalah pertemuan terakhir kita sebelum semuanya menjadi seperti ini. Ah sudahlah.. mungkin memang sudah jalan Tuhan seperti ini :)
Gara-gara mengingat masa itu, aku jadi ingat awal perkenalan kita yang manis. Pada saat itu, aku selalu lupa caranya mengatur detak jantungku ketika bertemu kamu. Rasanya jantungku berdegup lebih kencang dari biasanya. setelah kita bertemu, tak jarang kita saling diem-dieman dan selalu bingung mau ngomong apa. Tak jarang juga kita saling salah tingkah ketika bertemu :D
Di ponselku ini, ada banyak kenangan yang tak bisa begitu saja aku lupakan. Di ponsel ini juga aku masih menyimpan screen capture percakapan kita waktu itu dan masih ada foto-foto kita waktu itu. Mengingat kita pernah berbicara mengenai banyak hal di tengah malam, aku jadi rindu sosokmu yang terlalu jujur. Aku rindu kamu yang pada saat itu pernah membelaku di depan banyak orang. Aku rindu memegang tanganmu ketika aku ingin mengabadikan moment kebersamaan kita melalui sebuah foto. Aku rindu ucapan “hati-hati dijalan ya” darimu ketika aku pamit untuk pulang setelah kita bertemu, dan Aku rindu kamu yang beberapa kali mengingatkanku untuk tidak tidur terlalu malam, dan aku juga rindu mengingatkanmu untuk tidak tidur terlalu malam dan untuk selalu menjaga kesehatanmu. Ah, tanpa disadari kita sama-sama punya kebiasaan tidur larut malam. Tanpa disadari juga kita saling memperhatikan satu sama lain.
“the best portion of your life will be the small, nameless moments. You spend smiling with someone who matters to you” –unknown-